Siti Horiah mencoba kuat, seperti hujan yang tidak pernah lelah jatuh berkali-kali!

Senin, 31 Desember 2012

Masa Depan Bangsa ada di Tangan Mahasiswa



Mahasiswa itu adalah aset terbesar suatu bangsa, mahasiswa adalah agen perubah utama bangsanya menuju bangsa yang lebih baik. Semua warga negara menginginkan resolusi terbaik pada negara kita agar lebih maju dan tak tertinggal dari bangsa-bangsa lainnya. Saya sebagai mahasiswa semester satu di jurusan Teknik Nuklir Universitas gadjah mada memiliki mimpi yang besar. Mimpi yang bisa merubah bangsa kita menjadi bangsa yang lebih baik.
                Mahasiswa seharusnya mampu berkarya bagi bangsa Indonesia, layakanya negara-negara maju lainnya didunia ini. Seharusnya mimpi besar seorang mahasiswa bukanlah hanya sebatas mendapatkan IP besar, lulus coumlaude dengan masa study cepat.
Mimpi besar saya sebagai seorang mahasiswa ditahun ini adalah menciptakan inovasi-inovasi baru dalam bidang teknologi Nuklir dan radiasi yang dapat bermanfaat bagi kehidupan, menyumbangkan ide gagasan tertulis dan memenangkan juara PKM (program Kreativitas Mahasiwa) dalam bidang teknologi radiasi yang bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari dimana. Dapat mengharumkan nama bangsa Indonesia dengan penemuan-penemuan terbaru tentang teknologi ini. Menciptakan riset, serta dapat menerbitkan jurnal penelitian teknologi radiasi.
Saya hanya tidak ingin bangsa Indonesia kalah dari bangsa tetangga tentang teknologi ini. padahal perlu diketahui Dunia mencatat Indonesia adalah salah satu negara pertama Asia yang mengembangkan teknologi nuklir. Pada 1954, Indonesia menciptakan momentum dalam teknologi nuklir, dengan mendirikan Komisi Nasional Radioaktivitas dan Energi Atom, lompatan yang jauh melampaui prestasi banyak negara.
Sejalan bertambahnya pengalaman mengelola teknologi nuklir, seperti dalam reaktor riset yang sudah kita miliki sejak 1965, Indonesia mampu membangun berbagai sistem perudangan yang menjamin teknologi ini berlangsung aman. Hingga sekarang, berbagai pengaturan sistem Indonesia terkait nuklir tetap terbuka menjadi referensi cepat bagi negara-negara Asia Tenggara.
Sekarang, makin banyak negara tetangga mengumumkan waktu tepat kapan mereka mulai membangun pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN). Viet Nam berencana menjalankan PLTN pada 2018, sedangkan Thailand dan Malaysia, keduanya ingin mengoperasikan infrastruktur canggih ini pada 2021. Tapi faktanya bangsa kita sendiri belum mau menerima teknologi masa depan ini. maka dari itu mimpi besar saya adalah menemukan penemuan baru yang dapat membuka mata orang  banyak bahwa teknologi nuklir itu adalah teknologi masa depan yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan.



Minggu, 09 Desember 2012

EFEK SAMPING SMSAN




            Ini adalah kisah nyata yang terjadi dikalangan para remaja, bahkan hampir semua dari kita pun pernah merasakannya. ya! siapa sih dari kita yang gak pernah saling mengirim pesan singkat melalui Handphone kalau kata bahasa gaulnya itu SMS? Semua pasti pernah ngirim SMS kan . trend mengirim pesan singkat ini sudah dikenal beberapa tahun yang lalu dan masih popular samapai saat ini. Oh jelas Karena SMS-an itu lebih murah dibandingkan kalau kita harus bertelepon untuk berkomunikasi.
            Telisik punya telisik, SMSan saat ini adalah objek yang digunakan para remaja untuk PDKT alias pendekatan sama gebetannya. Ya, mulai dari smsan yang gak terlalu penting sampai smsan yang bener-bener gak penting sama sekali pun. Bahkan banyak dari mereka para ‘pejuang cinta sms‘ (PCS) sering mengirim pesan kosong, hanya untuk menyapa sasarannya.
            Dari kisah smsan ini banyak sekali kejadian lucu yang terjadi. Yaitu dimulai dari sering pendingnya SMS yang terkirim, apalagi kalau smsan diatas jam 8 malem. Mungkin saking banyaknya makhluk yang mengirim sms jam-jam segitu jadi layanan providernya macet so hal ini malah hanya menambah kegalauan PCS. Si PCS itu pasti akan mengirim sms yang sama berkali-kali dengan harapan 1 dari 10 sms yang terhalang pending bisa terkirim beneran
            Gimana enggak galau coba, niat mau smsan eh malah pending. Akhirnya batal deh acara ngajak ngobrol sasarannya. Pasti kalau udah kaya gini para PCS langsung buka jejaring sosialnya terus curhat dengan ngeupdate status “CINTAKU TERHALANG PENDING SMS. DASAR PROVIDER BAPUK!!!”.(fakta ini bisa dibuktiin sendiri liat aja kalo jam 8 malem ke atas pasti banyak banget orang curhat PENDING di jejaring social). Sayangnya saat layanan provider udah bener dan semua sms yang pending terkirim, si sasaran PCSnya malah udah tidur. Yah batal lagi deh ngajak ngobrolnya.
            Akhirnya si PCS pun trauma buat ngirim sms malem-malem karena takut-takut pending lagi. Dan akhirnya PCS mengajak SMSan siang hari, ya biasanya MODUS ini dimulai diatas jam makan siang. Karena kalau pagi-pagi pasti si doi lagi sibuk menimba ilmu. Satu sms terkirim dan dibalas oleh sasaran, dua sms juga masih sempat dibales bahkan durasi waktu pengiriman dan balasan bisa kurang dari satu menit, sms ke tiga, ke empat pun masih mendapat respon yang baik, tapi enggak untuk sms yang selanjutnya. Sms kali ini gak belum mendapatkan balasan atau lebih tepatnya gak  dibalas oleh si Doi.
            Apa yang terjadi dengan PCS yang galau menunggu balesan sms. Pertama-tama si PCS akan berpikir positive sendirian.
PCS: “oh mungkin pending beberapa menit kali yah?”
(kenyataannya laporan SMS terkirim sudah masuk)
PCS:”oh mungkin dia belum buka Hp kali”
(bosan menunggu dan berubah pikiran)
PCS:”tapi masa iyah, perasaan tadi bales smsnya cepet kok sekarang lama yah”
(mikir lagi smabil buka outbox baca sms yang terahir dikirim takut-takut ada salah kata)
PCS:”ah perasaan gak ada kata-kata yang salah, dan pertanyaan yang gua lontarkan gak kenapa-kenapa kok”
(MIkir terusss sambil baca-baca sms masuk dari dia terus senyum-senyum sendiri)
PCS:”aduh dia kenap yah? Apa dia males smsan ama gua?
(GALAU…..)
PCS:”oh mungkin dia gak punya pulsa”
(optimis lagi!!)
            Parahnya ini dia fenomena yang terjadi akibat smsan, suuzon sama orang lain gara-gara smsannya gak dibales. Marah-marah sendiri maki-maki provider gara-gara sms pending, nyalahin cuaca yang katanya ganggu sinyal sms, sampai banting Hp sendiri kalo lagi kesel ama lawan sms, belum lagi banyak yang salah paham gara-gara salah mengaritkan atau salah penekanan kata-kata saat membaca sms. Ckck (inilah fenomena kehidupan Roller Coaster)


Jumat, 07 Desember 2012


Hidup itu ibarat naik roller coaster emang. Terlihat begitu menakutkan, padahal kalau dijalanin aman-aman aja kok. Yang gak biasa dari naik roller coaster itu adalah sensasi dan kepanikan yang ada. gimana enggak coba? rasain deh kalo lu cuma berada diparkiran roller coaster doang sambil melihat-lihat orang lain seru-seruan tertawa dan menangis ketakutan saat naik roller coaster, itu cupu namanya. 
Nah coba kalo naik roller coaster dianalogikan kedalam kehidupan ini. Bagi gua hidup itu kaya naik roller coaster, seru banget tapi menakutkan emang, cuma kalau lu bawa enjoy kehidupan ini yah seru-seru aja tuh. gak usah dibawa beban, toh semuanya pasti akan berlalu. sama kaya naik roller coaster permainan ini pun akan berhenti.
coba deh lu duduk rileks di kursi roller coaster lu rasakan hembusan angin kencang yang lewat dan menerpa badan lu. sekali lagi rasakan keseruan yang ada, apa lagi saat roller coaster itu naik pelan-pelan dan meluncur sangat cepatnya kebawah. mungkin sedikit shock emang. tapi itu pengalam yang gokil kok. Saat roller coasternya udah dibawah toh dia akan naik lagi dengan sedikit lebih cepat. berputar berkali-kali di lintasan lainnya. waaaaah
bayangin hidup lu kaya roller coaster dan lu bawa enjoy aja. pasti amazing hasinya, apa lagi kita masih muda. gak usah miris atau mengeluh dengan keadaan kita yang sekarang. semuanya pasti berlalu, toh yang dibawah nanti akan naik dengan sendirinya ke atas.